Connect with us

games

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

Published

on

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

Mobile Online Battle Arena atau yang sering disingkat MOBA, adalah genre permainan yang cukup popular. Genre ini sangat digandrungi oleh banyak pencinta game. Sebelumnya, genre ini hanya tersedia di PC, yang di mana kalangan gamers sangat akrab dengan DotA. Namun kini, banyak permainan bergenre MOBA tersedia untuk berbagai platform seperti konsol, Mac, bahkan smartphone. Permainan bergenre MOBA yang cukup popular untuk pengguna smartphone adalah Mobile Legend.

Permainan yang kompetitif, mudah dipahami namun sulit dikuasai, dan membuat suatu kebanggan bagi pemain yang menang, tak heran jika permainan bergenre MOBA ini membuat dunia game terus memanas. Dengan greget-nya permainan bergenre MOBA ini, mungkin Anda tertarik untuk mencobanya melalui smartphone Anda. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut daftar game bergenre MOBA yang bisa Anda coba.

1. Vainglory

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

(foto: gamehubs)

Vainglory adalah permainan bergenre MOBA yang klasik, cantik, dan sangat kompetitif. Sebelumnya permainan ini ekslusif untuk pengguna iPhone. Pertarungan dalam permainan ini dapat diatur selama tujuh menit. Ada juga pilihan untuk pertarungan selama 25 menit. Vaingolory menggunakan pemainan 60fps dan control 30 ms responsif. Permainan ini merupakan salah satu game MOBA paling populer di Android. Anda dapat mengunduh permainan ini secara gratis.

Unduh Vainglory di Google Play Store atau App Store

Baca juga: Rekomendasi 5 Netbook yang Tak Kalah Spesifikasinya dengan Laptop

2. Heroes of Order and Chaos

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

(foto: playground)

Heroes of Order and Chaos mirip dengan beberapa game MOBA untuk PC, menggunakan tata letak yang relatif standar untuk gameplay MOBA. Permainan yang ada pada Heroes of Order and Chaos berlangsung sekitar 35-40 menit, relatif lama untuk ukuran game MOBA khusus smartphone. Permainan ini memiliki sekitar 57 karakter yang bisa dimainkan. Selain itu, permainan ini tidak ada sistem pengisian energy yang berarti Anda dapat bermain sesering mungkin. Fitur lainnya adalah adalah 3 lawan 3 dan lima pertandingan, pahlawan yang dapat di-upgrade, dan fitur komentar untuk eSports. Anda dapat mengunduh permainan ini secara gratis.

Unduh  Heroes of Order and Chaos di Google Play Store atau App Store

3. Heroes of SoulCraft

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

(foto: youtube)

Heroes of SoulCraft adalah permainan MOBA gratis yang tersedia PC dan perangkat smartphone. Pada awal setiap pertandingan, pemain nantinya akan memilih pahlawan mana yang ingin mereka mainkan, yang sangat memengaruhi gaya permainan secara keseluruhan. Jika Anda menggunakan smartphone, Anda akan menikmati pertandingan selama 5 menit 3vs3 namun jika Anda menggunakan PC dan ingin menikmati pertandingan yang lebih lama, pertandingan akan berlangsung selama 15 menit 5v5 adalah pilihan yang tepat. Anda dapat menikmati game ini secara gratis.

Unduh Heroes of Soulcraft di Google Play Store atau App Store

Baca juga: Tips Membuat Channel Youtube yang Benar

4. Battle Bay

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

(foto: gamezebo)

Battle Bay adalah permainan bergenre MOBA buatan Rovio. Permainan ini terbilang sangat kasual, namun tidak sesantai permainan MOBA lain seperti Titan Browl. Bbeberapa fitur yang Battle Bay miliki adalah pilihan kendaraan yang berada di area masing-masing karakter, senjata, baju besi, kemampuan tiap-tiap karakter, dan masih banyak lagi. Ada juga mekanik yang nantinya membuat sebuah pertahanan. Pertandingan yang berlanngsung di Battle Bay terdiri dari 5 vs 5 dan tidak dapat bertahan lama. Permainan MOBA ini sangat cocok baik untuk pemula maupun untuk pemain yang sudah melanglang buana di di dunia MOBA. Battle Bay bisa Anda unduh secara gratis namun dikenakan biaya jika ingin menambahkan fitur tertentu.

Unduh Battle Bay di Google Play Store atau App Store

5. Heroes Evolved

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

(foto: heavy)

Heroes Evolved adalah permainan bergenre MOBA yang memiliki beberapa fitur yang unik. Permainan ini menawarkan 40 karakter, memiliki sistem klan, opsi pertandingan yang singkat, dan banyak lagi. Hal tersebut membuat permainan ini menjadi salah satu permainan favorit bagi pencinta MOBA. Bagian yang lebih menyenangkan lagi adalah Anda dapat mengunduh permainan ini secara gratis.

Unduh Heroes Evolved di Google Play Store atau App Store

Baca juga: Aplikas-Aplikasi Peta Selain Google Maps

6. Planet of Heroes

Tak Hanya Mobile Legends, Ini 6 Game MOBA Favorit

(foto: invisioncommunity)

Planet of Heroes adalah permainan bergenre MOBA yang cukup naik daun. Permainan ini mencakup tiga mode level yang sulit untuk pertempuran AI, elemen RPG, tiga lawan tiga pertempuran, dan panjang pertandingan adalah tujuh menit. Planet of Heroes terbilang santai untuk sebuah permainan MOBA. Permainan ini merupakan salah satu dari beberapa permainan bergenre MOBA dengan mode kampanye single-player.

Unduh Planet of Heroes di Google Play Store atau App Store

Sekian informasi mengenai game MOBA selain Mobile Legends. Jika kamu merasa artikel ini bermanfaat, kamu bisa share ke teman-temanmu melalui media sosial.

Loading...