Connect with us

Aplikasi

Fitur Baru Instagram Bisa Melihat Teman yang Sedang Online

Published

on

Fitur Baru Instagram Bisa Melihat Teman yang Sedang Online
(foto: mashable)

Dengan hadirnya fitur baru ini memungkinkan teman-teman kamu dapat melihat seberapa banyak waktu yang kamu habiskan di Instagram.

Dikutip dari mashable, Instagram pada hari Kamis lalu mengumumkan peluncuran fitur baru yang akan memungkinkan followersmu melihat kamu ketika sedang menggunakan aplikasi. Konsepnya mirip dengan Facebook Messenger, ketika seseorang yang kamu ikuti atau sebelumnya telah mengirim pesan, akan muncul tanda “aktif” di aplikasi ketika sedang online.

Fitur Baru Instagram Bisa Melihat Teman yang Sedang Online

(foto: instagram-press)

Kini Instagram akan menampilkan fitur serupa. Fitur baru Instagram bisa melihat teman yang sedang online. Akan muncul bulatan kecil berwarna hijau di samping nama untuk memberi tahu bahwa temanmu sedang online.

Baca juga: Spesifikasi Sharp Aquos C10 dan B10.

Fitur baru Instagram ini jelas akan memudahkan pengguna untuk mengobrol dalam aplikasi. Membuat percakapan menjadi sedikit lebih cepat dan juga dapat mendorong pengguna untuk menghabiskan lebih banyak waktu dalam aplikasi.

CEO Instagram mengatakan bahwa perusahaan menambahkan fitur ini untuk melawan kecanduan teknologi dan memastikan bahwa waktu pengguna dalam aplikasi benar-benar akan lebih efektif.

Jika tidak suka dengan fitur ini, kamu dapat mematikannya. Caranya cukup mudah, buka setelan utama aplikasi kemudian pilih “Activity Status” untuk menonaktifkan status aktivitas. Ketika dinonaktifkan, kamu tidak akan dapat melihat teman yang sedang online.

Loading...