Connect with us

Gadget

LG Siapkan Flagship Terbaru G7 ThinQ dengan Fitur Terbaru “Optional Notch”

Published

on

LG Siapkan Flagship Terbaru G7 ThinQ Dengan Fitur Terbaru "Optional Notch"

Akhir tahun ini, berhembus kabar bahwa LG sudah akan “menghabisi” G series untuk smartphone flagship. Produsen asal Korea Selatan tersebut dikabarkan lebih memilih berfokus pada V series yang dianggap lebih menguntungkan dan menarik banyak pasar. Meskipun harus diakui, G Series memiliki catatan panjang sebagai ponsel unggulan dari LG. Namun untungnya kabar tersebut hanya berhembus sebagai isu saja, setelah sang produsen secara tidak langsung menyebut rencana peluncuran smartphone terbaru di keluarga G Series pada kuartal kedua 2018.

Benar saja. Pada akhir kuartal pertama bulan kemarin, kita mendapatkan banyak sekali rumor hingga bocoran untuk LG G7. Salah satunya, tanggal perilisan LG G7 hingga kisaran harga dari smartphone tersebut. Tak hanya itu saja, juga beberapa bocoran fitur hingga spesifikasi terbaru.

1. Fitur “Optional Notch”

LG Siapkan Flagship Terbaru G7 ThinQ Dengan Fitur Terbaru "Optional Notch"

Memiliki fitur “Optional Notch”(foto: techradar)

Seperti disadur dari techradar, layar berukuran besar dengan bezel super tipis memang menjadi tren pada tahun ini. Terutama setelah Apple sukses mengusung desain layar serupa pada iPhone X yang langsung disusul dengan meluncurkan deretan ponsel lain dengan fitur yang kurang lebih sama. LG G7, yang kabarnya akan menggunakan nama LG G7 ThinQ pun tak jauh berbeda.

Baca juga: 

Smartphone ini kabarnya akan mengusung Full Screen dengan bezel yang tipis. Layarnya sendiri menggunakan rasio 18:9 dengan LCD Display. Menariknya, bila pada seri ponsel dengan full screen lain akan ada notch yang mengganggu, LG memiliki ide lain. LG G7 ThinQ nantinya akan memiliki fitur optional notch. Jadi pengguna bisa menyembunyikan notch (yang berupa kamera dan juga earpiece) dari bagian atas layar. Ini menjadikan tampilan layar menjadi lebih terlihat lega.

2. Mengusung chipset Snapdragon terbaru

LG Siapkan Flagship Terbaru G7 ThinQ Dengan Fitur Terbaru "Optional Notch"

Memiliki chipset Snapdragon terbaru (foto: techradar)

Berbeda dengan Samsung, perusahaan dari negara sama yang setia dengan homemade chipset mereka, LG masih bergantung pada Snapdragon. Untuk LG G7 pun kabarnya akan menggunakan chipset terbaru Snapdragon 845. Dirilisnya Snapdragon 845 pada LG G7 ThinQ ini nantinya digadang-gadang sebagai akhir dari era Snapdragon 835 yang berjaya pada tahun lalu. Meskipun sayangnya belum ada banyak bocoran mengenai kapasitas RAM hingga prosesor yang digunakan.

LG G7 ThinQ rencananya akan dirilis pada akhir April atau awal Mei tahun ini. Harga yang dibanderol diramalkan akan kurang dari Rp 10 juta. Tertarik?

Loading...